Selasa, 11 November 2008

Video sms

Video SMS adalah layanan 3G berbasis video call yang digunakan untuk mengirimkan pesan singkat berupa rekaman video klip kepada seseorang. Penerima pesan akan mendapat SMS notifikasi berisi pemberitahuan adanya pesan dan cara mengambil pesan. Pesan diambil dengan cara menghubungi service number yang sudah ditentukan. Pesan yang telah dilihat dapat dibalas.

Cara menggunakan Video SMS :

  • Cara manual, menggunakan prefix
  1. Semua nomor Telkomsel yang sudah 3G bisa menggunakan layanan ini
  2. Tekan 3605, pilih video call, lalu tekan YES/OK. Contoh: tekan 36050813123XXX
  3. Tinggalkan pesan setelah bunyi nada "beep", durasi maksimum = 3 menit
  4. Tekan nomor yang sesuai pada ponsel untuk memilih menu:
    • Melihat hasil rekaman
    • Merekam ulang
    • Kirim pesan
    • Batal
  1. SMS notifikasi akan dikirimkan ke penerima pesan video
  2. Untuk melihat pesan, penerima melakukan video call ke 3605
  • Menggunakan aplikasi videoSMS
  1. User dapat mendownload aplikasi khusus sehingga tidak perlu mengetikkan nomor prefix 3605 dan nomor tujuan secara manual melainkan langsung diambil dari phone book seperti biasa, caranya ketik "VSMS" kirim ke 3605
  2. Akan mendapat balasan SMS WAP PUSH, user harus mengaktifkan GPRS dan mensetting handset untuk bisa meng-klik URL link yang diberikan
  3. Jika sudah di-klik maka pelanggan dapat mendownload aplikasi yang diberikan.
  4. Jika aplikasi sudah terdownload dan terinstall, maka user dapat mengirim pesan video menggunakan aplikasi tersebut.
  5. Klik icon aplikasi videoSMS pada menu di ponsel, icon seperti berikut:

  1. Ikuti petunjuk seperti pada bagian berikut:

download file

  1. Catatan: tidak semua jenis handset disupport. Berikut list handset yang tersupport hingga 18 Juli 2007 (informasi lebih lanjut akan diberikan):

Nokia:
E90, E70, E65, E61i, E61, N95, N93i, N93, N91, N90, N80, N76, N73, N71, N70, 6680, 6630, 5700

Tarif menggunakan Video SMS

No

Item

Media Akses

Tarif

KartuHALO

SimPATI

KartuAS

1

Mengirim pesan

Video Call to 3605

Rp 500,-/mnt
(TU=20 dtk)
(excl. PPN)

Rp 550,-/mnt
(TU=30 dtk)
(incl. PPN)

Rp 550,-/mnt
(TU=30 dtk)
(incl. PPN)

2

Melihat pesan

Video call to 3605

Rp 500,-/mnt
(TU=20 dtk)
(excl. PPN)

Rp 550,-/mnt
(TU=30 dtk)
(incl. PPN)

Rp 550,-/mnt (TU=30 dtk)
(incl. PPN)

3

Request to download client

SMS to 3605

Rp 250,-/SMS
(excl. PPN)

Rp 350,-/SMS
(incl. PPN)

Rp 300,-/SMS
(incl. PPN)

GPRS

Rp 12,-/Kb

Rp 12,-/Kb

Rp 12,-/Kb

4

Content aplikasi videoSMS

GPRS

Rp 0,- (free)

Rp 0,- (free)

Rp 0,- (free)

Tarif promo, yang berlaku dari 25 Juli 2007 (pukul 00:00 WIB) hingga 31 Oktober 2007 (pukul 23:59 WIB)

Item

Media

Promo Tariff

KartuHALO

SimPATI

KartuAS

Mengirim pesan

Video Call to 3605

Disc 50%

Disc 50%

Disc 50%

Melihat pesan

Video call to 3605

Disc 50%

Disc 50%

Disc 50%

Request to download client

SMS to 3605

Rp 250,-/SMS
(excl. PPN)

Rp 350,-/SMS
(incl. PPN)

Rp 300,-/SMS
(incl. PPN)

GPRS

Rp 12,-/Kb

Rp 12,-/Kb

Rp 12,-/Kb

Content aplikasi videoSMS

GPRS

Rp 0,- (free)

Rp 0,- (free)

Rp 0,- (free)



Mengirim pesan video
Pengirim melakukan video call ke nomor 3605 atau mengirim menggunakan aplikasi videoSMS yang sudah diinstall di ponsel. Setelah tersambung dengan layanan Video SMS, pengirim dapat merekam pesan video. Setelah proses perekaman berakhir, pengirim dapat melihat kembali hasil rekaman, merekam ulang, atau membatalkan pesan.
Penerima pesan akan mendapatkan SMS notifikasi dari nomor 3605 yang berisi pemberitahuan adanya pesan video dan cara melihat pesan.

Melihat pesan video
Penerima melakukan video call ke nomor 3605. Penerima akan mendapatkan informasi jumlah pesan yang diterimanya, nomor pengirim, dan waktu pengiriman. Jika pesan yang diterima lebih dari satu, pesan akan diputar secara berurutan mulai dari yang paling baru.
Penerima bisa membalas pesan yang diterimanya. Proses membalas pesan akan sama seperti proses mengirim pesan. SMS notifikasi akan dikirimkan ke pengirim jika penerima membalas pesan.

Nomor akses

  1. Untuk mengirim pesan, nomor akses yang digunakan: 3605
    Pesan hanya dapat dikirim dari dan ke nomor Telkomsel
  2. Untuk melihat pesan, nomor akses yang digunakan: 3605

Nomor ini hanya dapat diakses dari nomor Telkomsel.

Menu pengiriman
Setelah merekam pesan pengirim akan mendapatkan menu pengiriman. Menu pengiriman memberikan pilihan kepada pengirim untuk:

  1. Melihat hasil rekaman, pengirim dapat melihat kembali pesannya sebelum dikirim.
  2. Merekam ulang, pengirim dapat merekam ulang pesannya.
  3. Membatalkan pesan, pengirim dapat membatalkan pesan.
  4. Keluar, sambungan akan terputus

Pesan akan terkirim dan SMS notifikasi akan dikirimkan ke penerima jika pengirim melakukan salah satu hal berikut:

  1. Pengirim mengkonfirmasi/memilih untuk mengirim pesan pada menu pengiriman
  2. Pengirim menutup telepon setelah merekam, meskipun tidak masuk ke menu pengiriman untuk mengirim pesan.

SMS Notifikasi
SMS notifikasi adalah pesan singkat yang dikirimkan kepada penerima pesan. Notifikasi berisi pemberitahuan adanya pesan video, nomor pengirim pesan. SMS notifikasi memiliki sender yaitu nomor ponsel pengirim pesan.

SMS notifikasi akan berisi:
Pengirim: Nomor MSISDN pengirim pesan

"Ini adalah layanan videoSMS Telkomsel. Anda menerima sebuah pesan video. Untuk melihatnya silakan video call ke 3605. Pastikan 3G Anda sudah aktif. Terimakasih."

Menu melihat pesan
Jika penerima pesan melakukan video call ke nomor 3605 untuk mengambil pesan maka setelah penerima melihat pesan akan mendapatkan menu sebagai berikut:

  1. Mengulang pesan, penerima bisa memutar kembali pesan video yang baru saja dilihatnya
  2. Membalas pesan, penerima bisa membalas pesan dengan langkah-langkah yang sama seperti ia mengirim pesan
  3. Melihat pesan selanjutnya, jika ada lebih dari satu pesan, penerima bisa melihat pesan selanjutnya. Caranya tekan #
  4. Melihat pesan sebelumnya, jika ada lebih dari satu pesan, penerima bisa melihat pesan sebelumnya. Caranya tekan *

Quota pesan dan lama penyimpanan
Pesan yang telah dilihat akan langsung tersimpan. Jumlah pesan yang dapat tersimpan adalah 10 buah pesan. Sebuah pesan akan disimpan selama 3 hari, setelah itu akan otomatis terhapus

Durasi maksimum pesan

Setiap pesan memiliki durasi maksimal sebesar 3 menit.

Tidak ada komentar: